Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Gunakan OVO mampu mempermudah semuanya

Gunakan OVO mampu mempermudah semuanya


Banyak sekali model pembayaran yang menggunakan smartphone, atau biasa disebut dompet digital. Dompet digital yang bisa anda gunakan pun bermacam macam. Nah apk OVO adalah salah satunya, Ovo menawarkan kemudahan bagi setiap penggunanya ketika melakukan transaksi.

Tentang OVO, banyak orang belum tahu

Anda mungkin sering mendengar kata OVO sering disebut sebut. Tetapi tahukah anda apa itu OVO? OVO adalah aplikasi pintar yang mampu memberikan anda layanan transaksi secara online, bahkan anda bisa juga menggunakan OVO sebagai metode pembayaran.

Anda bisa memakai OVO di semua merchant OVO yang bertanda OVO Accepted Here.

Untuk metode pembayaran OVO ada 2 jenis yaitu OVO Cash dan OVO Points.


OVO Cash bisa digunakan untuk semua jenis pembayaran yang telah bekerja sama dengan pihak OVO.

Sedangkan OVO Points ialah loyalty rewards untuk pengguna yang telah melakukan transaksi dengan menggunakan OVO Cash di OVO Merchant maupun lainnya.

Anda bisa menukarkan OVO Points dengan berbagai penawaran di Apk Ovo.

Tentunya ini merupakan kemudahan yang ditawarkan OVO kepada penggunanya, karena tidak lagi harus membawa cash untuk bertransaksi.

Fitur OVO yang semakin banyak

Ovo mempunyai berbagai fitur yang ditawarkan kepada penggunanya, berikut ini fitur jika anda menjadi pengguna ovo.

1. Point Berlipat

Fitur pertama yang ditawarkan OVO adalah OVO Points. Anda bisa mengumpulkan point dari setiap belanja atau melakukan transaksi di ovo merchant bertanda  ovo zone. Ini sebagai bentuk loyalty rewards kepada pengguna OVO.

2. Promo Memikat

Kalau anda yang senang berbelanja di ovo merchant, tentulah anda bakalan mendapatkan bermacam macam penawaran menarik dari OVO.

3. OVO mempunyai banyak Merchant

Jangan bingung lagi, karena OVO telah bekerja sama dengan berbagai merchant di seluruh wilayah Indonesia. Jadi anda bisa menggunakan OVO points anda untuk ditukarkan di merchant tersebut.

4. Pembayaran lebih Cepat

Sama seperti dompet digital lainnya OVO juga menawarkan pembayaran lebih cepat. Anda bisa mentransfer saldo OVO ke Dana, maupun OVO ke GOPAY.

5. Mengatur keuangan dengan tepat

Untuk anda yang tidak bisa mengatur keuangan, nah OVO adalah media yang tepat. Karena mampu mengelola pengeluran anda secara tepat.

Keuntungan ketika menggunakan OVO


Banyak sekali keuntungan yang ditawarkan kepada anda jika menggunakan OVO.
Tertarik mencoba apa saja?

1. Akses Luas

Dengan menggunakan OVO anda bisa mengakses diberbagai tempat yang telah tergabung sebagai merchant ovo. Jadi hanya dengan satu aplikasi saja bisa membuat anda melakukan pembayaran secara digital.

2. Top Up Mudah

Anda pengguna OVO ? Tak perlu bingung untuk melakukan top up. Karena bisa dilakukan melalui berbagai cara yaitu mulai dari ATM, internet banking, mobile banking dan lain lainnya.

3. Transaksi Lengkap

Bermacam macam jenis pembayaran bisa dibayar hanya dengan menggunakan OVO misalnya membeli pulsa, token listrik, tagihan BPJS dan lain lain.  Dan hebatnya pembayaran ini dapat digunakan kapan saja selama 24 jam.

4. Mendapatkan OVO Points

Kalo soal ovo points sih tidak perlu dijelaskan lagi. Karena memang ini keuntungan yang paling menarik yang bisa anda dapatkan. Anda bisa membayar dibanyak merchant ovo hanya dengan menukarkan ovo points.

5. Bebas Transfer

Untuk anda yang telah mengupgrade akun menjadi ovo premier, anda mendapatkan kebebasan melakukan transfer ke sesama pengguna OVO kapan saja. Asik kan?

6. Lebih Hemat

Nah bagi anda yang mau berhemat, apk OVO wajib dicoba. Karena OVO menawarkan berbagai hal seperti diskon, promo maupun voucher yang menarik.

Cara Top Up OVO


Bagi anda yang bertanya bagaimana cara top up saldo OVO , jawabannya sangat gampang. Karena terdapat berbagai cara untuk melakukan top up sesuai dengan yang anda inginkan.

1. Melalui apk OVO dengan kartu debit


Cara pertama yang bisa anda lakukan adalah menggunakan apk ovo yang telah anda download. Cara top un sangat mudah yaitu :

Buka aplikasi ovo

Klik “Top Up” dan anda akan langsung berada di halaman pengisian saldo

Masukan nominal isi ulang sesuai dengan yang anda inginkan (minimal 10.000 rupiah)

Pilihlah metode pembayaran “kartu debit”

Lalu anda akan diminta mengisi informasi mengenai kartu debit seperti nomor kartu, masa berlaku dan lain lain.

Setelah informasi telah diisi klik tombol kirim

Selanjutnya anda akan menerima kode OTP (One Time Password), dan masukan kode tersebut untuk proses konfirmasi

Finish, anda akan mendapatkan notifikasi isi ulang dan saldo anda akan bertambah.

2. Melalui ATM

Anda juga bisa men top up saldo ovo cash anda melalui ATM yang kalian punya. Disini contoh ATM yang digunakan adalah ATM BCA.

Masukan kartu ATM beserta PIN di mesin.

Pilihlah menu “transaksi lainnya” lalu pilih menu “transfer” dan menu “rek bca virtual account”

Masukan kode ovo “39358” lalu diikuti dengan nomer ovo yang anda gunakan. Misalnya 39358081560907478

Selanjutnya anda bisa memasukkan nominal top up sesuai keinginan, dan silahkan ikuti intruksi lain di layar mesin ATM

3. Melalui m-BCA

Selain melalui ATM anda bisa top up saldo ovo melalui m-BCA. Caranya pun sangat mudah yaitu :

Login ke akun m-BCA

Pilihlah menu “m-transfer” lalu “ BCA VIRTUAL ACCOUNT”

Masukan kode ovo “39358” lalu diikuti dengan nomer ovo yang anda gunakan. Misalnya 39358081560907478

Selanjutnya anda bisa memasukkan nominal top up sesuai keinginan, dan silahkan ikuti intruksi lain di smartphone anda hingga selesai

4. Melalui driver grab

Karena OVO bisa digunakan untuk membayar di aplikasi grab, sehingga anda bisa men top up saldo ovo cash anda dengan menggunakan layanan grabbike maupun grabcar.

Cara top un gampang, setelah di akhir perjalanan, anda bisa meminta driver untuk top up saldo ovo. Dan kalian bisa langsung membayar dengan uang tunai kepada sang driver. Gampang banget kan?

5. Melalui minimarket dan Ovo Booth

Selain cara diatas yang dapat kalian gunakan adalah top up saldo ovo cash melalui minimarket maupun Ovo Booth. Untuk Ovo Booth anda bisa menemukan di mall atau pusat perbelanjaan.

Caranya pun sangat gampang, yaitu :

Datanglah ke Minimarket atau Ovo Booth yang dekat dengan jarak anda.

Beri tahu kasir atau penjaga bahwa anda akan melakukan isi ulang saldo ovo.

Anda langsung menyebutkan nominal saldo yang diinginkan dan berikanlah Ung tunai sesuai dengan jumlah saldo yang anda minta

Lalu anda disuruh untuk menyebutkan nomer ovo yang anda gunakan. Tunggu sebentar selama proses, dan transaksi telah selesai.

Sebenarnya masih banyak cara top up saldo ovo anda, jadi anda dapat memilih mana yang terbaik untuk isi saldo ovo.


Syarat & Ketentuan jika ingin gunakan OVO

1. Pastikan nomor h panda sesuai dengan yang terdaftar di apk OVO.

2. Jika melakukan top up saldo dan berhasil maka anda tidak bisa melakukan pembatalan atau minta dikembalikan.

3. Top up saldo di ovo booth tidak ada biaya tambahan.
4. Batas minimum top up bervariasi di setiap merchant.

Sekarang anda tertarik tidak menggunakan ovo cash apalagi ovo points juga menawarkan berbagai macam penawaran yang patut anda coba, buruan daftar jika ingin mendapatkan berbagai keuntungan ovo!

Post a Comment for "Gunakan OVO mampu mempermudah semuanya"